Kamis, 10 Maret 2011

Pangan Aman dan Sehat; prasyarat kebutuhan mutlak sehari-hari (Prakata)


PRAKATA
Syukur Alhamdulillah penulis panjatkan ke hadirat Allah SWT, karena atas karuniaNya jualah, akhirnya penulis dapat menyelesaikan buku berjudul Pangan Aman dan Sehat; prasyarat kebutuhan mutlak sehari-hari.
            Manusia hidup memerlukan pangan. Fakta tersebut tidak dapat dipungkiri karena pada kenyataannya telah terjadi perkembangan yang sangat pesat dalam bidang teknologi pangan untuk memperoleh pangan yang sehat dan aman untuk dikonsumsi. Berbagai upaya untuk memperoleh pangan yang sehat dan aman telah disosialisasikan kepada masyarakat melalui berbagai kegiatan baik di tingkat lokal maupun nasional. Hanya saja pada kenyataannya hasil sosialisasi tersebut belum diterapkan secara maksimal oleh masyarakat yang disebabkan oleh keterbatasan pengetahuan dan penghasilan sebagian masyarakat. Hal tersebut menjadi permasalahan pokok yang harus dipecahkan agar slogan “Menuju Indonesia Sehat 2010” dapat menjadi kenyataan.
Dalam buku ini penulis membahas hal-hal yang berkaitan dengan pangan yang aman dan sehat, cara pemilihan, penanganan bahan pangan, pengolahan dan penyajian makanan yang tepat untuk memperkecil risiko susut gizi. Buku ini dimaksudkan menjadi bahan bacaan mahasiswa Teknologi Hasil Pertanian, Sosial Ekonomi Pertanian, Kesehatan Masyarakat, Akademi Gizi, demikian juga masyakarat umum yang mempunyai minat mengetahui lebih banyak tentang pangan dan gizi.
Penulis menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Prof. Dr. dr. Abd. Razak Thaha, M.Sc. yang telah menelaah dan memberi pengantar untuk buku ini, Prof. Dr. Ir. Abu Bakar Tawali yang telah menyunting buku ini, Februadi Bastian, STP yang telah membantu pekerjaan lay-out dan desain sampul serta semua pihak yang tidak dapat disebutkan satu-persatu. Buku ini diterbitkan dengan bantuan pembiayaan oleh DIPA Tahun 2006, Nomor: 0004.3/023-1.0/-/2006: Beasiswa Unggulan untuk Peneliti, Pencipta, Penulis, Seniman, Olahragawan dan Tokoh, Sekretariat Jendral, Biro Perencanaan dan Kerjasama Luar Negeri, Departemen Pendidikan Nasional. Terima kasih disampaikan kepada pihak pemberi beasiswa.
Penulis menyadari bahwa tentunya masih ada kekurangan dalam buku ini, oleh karena itu sangat diharapkan adanya masukan dan kritikan dari pembaca untuk perbaikan di masa yang akan datang.
Semoga buku ini dapat bermanfaat bagi pembaca.


Makassar, April 2007
Penulis


2 komentar:

Unknown mengatakan...

Gmna mau baca buku nya bu?

Unknown mengatakan...

Gmna mau baca buku nya bu?

Posting Komentar